Dandim 0727 Karanganyar Tutup Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I di Desa Kalijirak Tasikmadu 

Rabu, 20/03/2024 - 20:22
Dandim 0727 Karanganyar Tutup Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I di Desa Kalijirak Tasikmadu 
Dandim 0727 Karanganyar Tutup Kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I di Desa Kalijirak Tasikmadu 

Klikwarta.com, Karanganyar - Program kegiatan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2024 Kodim 0727 Karanganyar bertema "Dharma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah" di Desa Kalijirak, Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar resmi ditutup, Rabu (20/3/2024).

Upacara penutupan kegiatan tersebut dilaksanakan di lapangan desa setempat, diikuti oleh 500 personel, juga dihadiri Pj Bupati Karanganyar Timotius Suryadi, Forkopimda, jajaran kepala OPD, BUMD, camat, sejumlah organisasi masyarakat, dan para pelajar.

Bertindak selaku inspektur upacara, Dandim 0727 Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama dan sebagai perwira upacara Pasiter Dandim 0727 Karanganyar Kapten Inf Supardi 

Saat membacakan amanat Pangdam IV Diponegoro, Dandim 0727 Karanganyar Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama menyampaikan bahwa program TMMD yang telah dilaksanakan selama lebih dari delapan dekade ini merupakan salah satu Program Bakti TNI untuk membantu pemerintah daerah dalam percepatan pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur di wilayah-wilayah yang masih sangat membutuhkan, terutama bagi masyarakat yang tinggal di pedesaan dan di daerah terpencil.

"Tentunya TNI, dalam hal ini Kodam IV/Diponegoro tidak dapat bergerak sendiri tanpa dukungan semua pihak. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih kepada para prajurit, anggota Polri, Pemda, dan masyarakat yang selama kurang lebih satu bulan bahu membahu menyelesaikan program TMMD senhkuyung tahap I Tahun Anggaran 2024," ucapnya.

Dandim berharap, program TMMD ini juga dapat dijadikan sebagai momentum yang tepat untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong seluruh komponen bangsa, sekaligus mewujudkan kemanunggalan antara TNI dengan masyarakat dalam mengakselerasi program pemerintah guna meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Dandim pun mengapresiasi  seluruh anggota TNI, Polri, Pemda dan masyarakat yang telah bekerja secara maksimal. Sehingga, sasaran fisik TMMD berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur yang dimulai sejak 20 Februari 2024 lalu, dapat terselesaikan tepat waktu. 

Pembangunan dan perbaikan infrastruktur tersebut, di antaranya yaitu betonisasi jalan penghubung antar desa, pembuatan gorong-gorong, pembangunan talud, jembatan, pos kamling, rehab mushola, dan gereja, serta Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). 

Letkol Inf Andri Army Yudha Ardhitama menambahkan, bahwa pencapaian sasaran fisik tersebut juga diimbangi dengan pencapaian sasaran non fisik berupa kegiatan penyuluhan dengan beberapa materi yang meliputi kesadaran bela negara dan wawasan kebangsaan, hukum dan kamtibmas, etika budaya politik, kesehatan, pertanian, dan pendidikan.

"Ada pula penyuluhan mengenai bahaya narkoba, keagamaan, Keluarga Berencana, lingkungan hidup, pengetahuan kemandirian pengelolaan SDM dan SDA, pelayanan publik dan kependudukan, ketahanan pangan, penanganan stunting, Posyandu, Posbindu, dan kegiatan bakti sosial," pungkasnya.

Pewarta : Kacuk Legowo

Related News