Dukung Program Ketahanan Pangan, Koptu Dody Dampingi Petani Siapkan Bibit Padi

Jumat, 31/10/2025 - 13:45
Bantu penyiapan bibit padi wilayah desa binaan

Bantu penyiapan bibit padi wilayah desa binaan

Klikwarta.com, Tulungagung – Babinsa Kelurahan Jepun, Koptu Dody dari Koramil Tipe B 0807/01 Tulungagung melaksanakan kegiatan pengambilan bibit padi di lahan milik petani warga binaan, anggota Kelompok Tani Proyo Mulyo, Kelurahan Jepun, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Jumat (31/10/2025).

Kegiatan pendampingan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Ketahanan Pangan menuju swasembada pangan nasional. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani menjadi wujud nyata peran TNI AD dalam membantu meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah.

Koptu Dody menyampaikan bahwa pendampingan yang dilakukan bukan hanya sebatas kegiatan rutin, tetapi juga bentuk komitmen TNI untuk terus hadir mendukung kesejahteraan masyarakat.
“Kami selalu berupaya mendampingi para petani, mulai dari persiapan bibit hingga panen. Harapannya, hasil pertanian dapat meningkat dan masyarakat lebih sejahtera. Program ketahanan pangan ini adalah tanggung jawab bersama,” ujarnya.

Ia juga menambahkan bahwa pengambilan bibit padi menjadi langkah awal penting untuk memastikan proses tanam berjalan tepat waktu dan hasilnya optimal. Dengan kerja sama yang solid antara Babinsa dan kelompok tani, diharapkan produksi padi di wilayah Kelurahan Jepun dapat semakin meningkat.

Kegiatan berjalan lancar dengan penuh semangat gotong royong antara Babinsa dan warga tani binaan. Melalui sinergi ini, TNI AD bersama masyarakat siap mendukung terwujudnya swasembada pangan nasional.

(Kontributor: Arif)

Berita Terkait