12 PO Bus AKAP VIP Trayek Jatipuro - Jabodetabek - Bandung Resmi Beroperasi

Senin, 24/01/2022 - 10:21
Bupati Karanganyar Juliyatmono (bentangkan bendera) saat memimpin launching pengoperasian 12 PO bus AKAP berkelas VIP jurusan Jatipuro -  Jabodetabek dan Bandung, Minggu (23/1/2022)
Bupati Karanganyar Juliyatmono (bentangkan bendera) saat memimpin launching pengoperasian 12 PO bus AKAP berkelas VIP jurusan Jatipuro - Jabodetabek dan Bandung, Minggu (23/1/2022)

klikwarta.com, Karanganyar - Warga  Kecamatan Jatipuro, Kabupaten Karanganyar dan sekitarnya kini lebih dimudahkan untuk pulang maupun pergi menuju kota Jakarta - Bogor - Depok - Tangerang - Bekasi (Jabodetabek) dan Bandung. Pasalnya, Pemerintah Kabupaten Karanganyar secara resmi telah bekerjasama dengan 12 Perusahaan Otobus (PO) antar kota antar provinsi (AKAP). 

Tak tanggung - tanggung, moda transportasi darat itu pun berkelas Very Important Person (VIP) dengan trayek yang langsung ditujukan hingga ke Jatipuro untuk mengangkut penumpang secara terjadwal setiap hari.

Komitmen Bupati Karanganyar Juliyatmono dalam memudahkan akses transportasi bagi warga Jatipuro dan sekitarnya itu, diwujudkan pula secara optimis guna menumbuhkan perekonomian warga agar kian pesat.

Peresmian atau launching mulai beroperasinya 12 PO bus tipe elit milenial itu, ditandai dengan seremonial pemberangkatan pertama, yakni sebanyak 400 penumpang dari Jatipuro menuju Jabodetabek dan Bandung, Minggu (23/1/2022).

Tampak ribuan warga yang datang memadati Terminal Pasar Jatipuro dan sekitarnya. Mereka menyambut antusias kehadiran bus - bus mewah tersebut.

"Kami terharu dan bangga menyaksikan antusiasme warga Jatipuro menyambut program pengembangan ekonomi untuk rakyat ini," ucap Juliyatmono, di sela memimpin launching beroperasinya 12 PO bus mewah tersebut.

Kepada Camat Jatipuro, Bupati Karanganyar Juliyatmono juga memerintahkan agar merenovasi tanah milik pemerintah yang berada di sebelah barat Kantor Kecamatan Jatipuro untuk dibangun semacam sub terminal keberangkatan.

"Dengan demikian, akses keluar masuk bus akan lancar dan para penumpang pun terlayani dengan baik. Sudah kami siapkan semacam sub terminal guna menunjang kelancaran itu semua," tandas Juliyatmono.

Sementara itu, Camat Jatipuro Kusbiyantoro mengaku lega dengan telah resmi beroperasinya 12 PO bus tipe elit milenial jurusan Jatipuro - Jabodetabek dan Bandung itu.

"Alhamdullilah setelah lama kami melakukan loby-loby dengan pemilik PO bus serta dengan Keluarga Pedagang Bakso Nusantara (KPBN) di Jakarta dapat tercapai kesepakatan kerjasama dan akhirnya sekarang dapat terealisasi," ungkapnya.

Menurut Kusbiyantoro, setiap hari terdapat tiga kali keberangkatan dari Jatipuro yakni pagi, siang dan sore. Sehingga penumpang yang hendak berangkat bisa menyesuaikan jadwal tersebut. Untuk sementara ini sudah disiapkan mini garasi dengan luas lahan 9.000 meter untuk 12 PO bus tersebut, yaitu berada di Dusun Kendal, Desa Jatipuro.

Adapun dari luas lahan 9.000 meter itu, kini telah dibangun seluas 3.000 meter, sedangkan sisanya akan dilanjutkan secara bertahap.

"Guna memudahkan akses kecepatan keberangkatan maka juga sudah kami siapkan pool untuk bus - bus tersebut, namun dibangun secara bertahap. Pada prinsipnya, untuk kesempurnaan teknis terus dikebut, yang terpenting kontinuitas operasional tetap jalan terus," pungkas Kusbiyantoro.

Pewarta : Kacuk Legowo

Related News