Tingkatkan Minat Baca, Perpusda Prov Adakan Pelatihan Perpustakaan Se-Provinsi Bengkulu

Selasa, 16/10/2018 - 21:34
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman
Plt Gub Bengkulu Rohidin Mersyah Meninjau Hasil Transformasi Dari Hasil Bacaan Berupa Bubuk Kopi, Abon Ikan dan Aneka Ragam Lainya Yang Dikelola Oleh Warga Yang Selama ini Memanfaatkan Perpustakaan di Desa Binaan
Plt Gub Bengkulu Rohidin Mersyah Meninjau Hasil Transformasi Dari Hasil Bacaan Berupa Bubuk Kopi, Abon Ikan dan Aneka Ragam Lainya Yang Dikelola Oleh Warga Yang Selama ini Memanfaatkan Perpustakaan di Desa Binaan
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman
Peserta Pelatihan
Peserta Pelatihan

Klikwarta.com - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu laksanakan kegiatan pelatihan perpustakaan Se-Provinsi Bengkulu Selasa, (16/10) di Hotel Raffles City. Pelaksanaan yang akan berlangsung selama 2 hari tersebut yakni 16-17 Oktober mengusung tema "Perpustakaan Sebagai Pusat Belajar Masyarakat Berbasisi Insklusi Sosial". 

plt

Kepala Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu Atisar Sulaiman mengatakan Sosialisasi dan kegiatan pembinaan merupakan cikal bakal dari Perpus seru, hanya saja ini merupakan pengalihan nama saja. Perpus Seru sendiri merupakan program Coca-Cola Foundation Indonesia, Bill & Melinda Gates Foundation. Program Perpus Seru sendiri sudah dimulai sejak 2011 yang lalu, dengan tujuan menjadikan perpustakaan sebagai pusat belajar dan kegiatan masyarakat berbasis teknologi informasi dan komunikasi. 

ri

"Untuk Provinsi Bengkulu program Perpus Seru diaplikasikan dalam betuk pembinaan perpustakaan desa atau kelurahan. Ada 3 Kabupaten yang menjadi binaan yaitu kabupaten Bengkulu Utara, Kabupaten Bengkulu Selatan, Kabupaten Bengkulu Tengah", kata Atisar Sulaiman.

Senada Kepala Perpustakaan Nasional RI yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Perpustakaan dan Minat Baca Deni Kurniadi mengatakan dari 3 kabupaten yang menjadi binaan Perpus Seru, didalamnya ada 9 desa binaan oleh perpustakaan Provinsi Bengkulu. Dari Program Perpus Seru saat ini sudah ada hasil trasformasi dari perpustakaan sepeti bubuk kopi, abon ikan dan aneka ragam lainya yang dikelola oleh warga yang selama ini memanfaatkan perpustakaan di desa binaan.

"Untuk Provinsi Bengkulu ada 3 Kabupaten yang menjadi binaan Perpus Seru, tahun 2018 akan dilanjutkan dengan program APBN pepustakaan nasional. Bertujuan meningkatkan sumber daya manusia melalui peningkatan literasi dan kreativitas masyatakat sehingga dapat mengurangi angka kemiskinan mengakses informasi", ungkap Deni Kurniadi.

"Tentunya Tujuan akhir dari pelatihan ini diharapkan jumlah baca dan daya baca masyarakat dapat meningkat, sehingga gambaran masyarakat perpustakaan tidak hanya tentang ruangan tumpukan buku", tutup Deni Kurniadi.

Tampak hadir dalam kegiatan ini Plt Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, tamu undangan dan Peserta perwakilan dari Dinas perpustakaan dan kearsipan se-Kabupaten Kota Bengkulu. (Adv/Ferdi)

Related News