Ancam Wartawan, Oknum Security Berurusan Dengan Hukum

Selasa, 23/11/2021 - 11:38
Tim Buser polres Ogan Kemering Ilir ( OKI )
Tim Buser polres Ogan Kemering Ilir ( OKI )

Klikwarta.Com, Sumsel - Tim Buser polres Ogan Kemering Ilir ( OKI ), tidak menunggu lama berhasil menangkap dan mengamankan tersangka pelaku tindak pidana pengancaman terhadap awak media ( Wartawan), yang terjadi pada hari Kamis, di kantor PDAM Tirta Agung kabupaten OKI, tersangka bekerja di kantor tersebut, sebagai Security,(18/11/2021).

Penangkapan tersangka pelaku di pimpin langsung oleh Kanit Buser, 1 Gede Putu Suryawibawa Putra Str, yang juga menyampaikan kronologi kejadian pada saat sebelum kejadian.

"Saat awak media mau konfirmasi masalah galian PDAM yang berada di depan rumah warga (penduduk), yang tidak di rapikan ,saat awak media menanyakan (ingin) ,bertemu dengan pimpinan PDAM Tirta Agung. "Ujarnya.

pegawai dengan inisial B menjawab awak media di suruh menunggu,akan tetapi sangat di sayangkan Kurang lebih 1 jam yang di tunggu tidak kunjung keluar dari dalam kantor, awak media pun menanyakan lagi, sangat di sayangkan malah pintu di dapati digangal dengan meja dari dalam, karena merasa telah di permainkan.

sempat terjadi cek Cok adu mulut antara pegawai dan awak media dan pada saat itu datanglah tersangka pelaku berinisial (A) yang membawa Sajam jenis golok, mengusir dan mengancam awak media karena menghindari hal-hal yang tidak di inginkan terjadi awak media pergi meninggalkan lokasi kejadian langsung melaporkan permasalahan tersebut kekantor polres OKI. "Pungkasnya.

Pewarta: Aliwardana

Related News