Dua Hari Menghilang, Pria Ini Akhirnya Ditemukan Rekannya Meninggal Dunia

Sabtu, 31/12/2022 - 15:31
korban saat dievakuasi
korban saat dievakuasi

Klikwarta.com, Karimun - Penemuan mayat seorang laki-laki berinisial "F" (30) di Jalan setia budi Rt.01 / Rw O1 Jalan Setia Budi (Puakang), Kelurahan Karimun, Kabupaten Tanjung Balai Karimun serontak mengehbohkan warga sekitar.Sabtu (31/12/2022).

Seorang saksi tak lain adalah kerabat dari korban, Andika (37) mengatakan kepada awak media ini, terakhir melihat korban pada hari pada hari kamis 29 Desember 2022 (Siang) dalam kondisi kejang kejang. "Dan kami membantu mengangkat korban F (30) yang terjatuh ke parit. Kami menganggap hal yang biasa, karena korban "F" sering mengkonsumsi obat-obatan merk Antimo sebanyak 5 papan dan bahkan lebih setiap harinya", ujarnya.

u

"Pada saat saya temukan (Korban - red), sekitar pukul 10.00.Wib, awalnya saya tidak berani untuk memegangnya, saya berinisiatif langsung menelepon rekan saya Doyok (49). Sesampainya di lokasi, Doyok (49) menemukan rekannya melihat kondisi korban dalam keadaan bengkak dan membiru di bagian wajahnya", terangnya.

"Awal tindakan kami lakukan menelepon pihak dari keluarga korban yang berada di Tanjung Batu, tetapi nomor pihak keluarga tidak ada, dan kami langsung menelepon salah satu personil dari Polsek Balai memberitahukan ada penemuan mayat di Jalan Setia Budi ,Rt.01/Rw.01 Kelurahan Balai Kota, Kabupaten Tanjung Balai Karimun", ucapnya.

Tidak lama kemudian, Tim dari Hanfis Polres Karimun bersama Polsek Balai langsung sampai ke Lokasi Kejadian, pantauan awak media ini di lokasi kejadian, setelah  tim Anafis Polres Karimun selesai mengolah TKP, mayat korban langsung di bawah ke Rumah Sakit Umum Daerah M.Sani.

Awak Media ini menghubungi melalui Whatshap, Kapolsek Balai membenarkan atas penemuan mayat tersebut, dan untuk lebih lanjut, "kita bawak mayat tersebut ke RSUD.M.Sani unruk di Visum", cetusnya. 

(Kontributor: Surya)

Related News